MV ‘Ice Cream’ BLACKPINK Tembus 600 Juta Views di YouTube

Video musik ‘Ice Cream’ milik BLACKPINK telah mencapai 600 juta viewer di YouTube. Dengan video ke-10 yang telah mencapai 600 juta viewer ini, menjadikan BLACKPINK sebagai girl grup KPOP dengan rekor terbaik.


Menurut YG Entertainment pada tanggal 22 Juli, video musik 'Ice Cream' BLACKPINK telah melampaui 600 juta viewer di YouTube sekitar jam 8 malam di hari sebelumnya. Kira-kira 320 hari sejak dirilis pada 28 Agustus tahun lalu. Untuk mencapai 600 juta viewer dibutuhkan waktu kurang dari satu tahun dengan minat dan cinta dari penggemar global yang meledak.


'Ice Cream' merupakan lagu kolaborasi BLACKPINK dengan bintang pop terkenal dunia Selena Gomez. BLACKPINK yang pertama kalinya mencoba konsep fresh & cute dengan ritme dan sound simple yang menonjol bergenre Pop tersebut lebih mendapatkan banyak perhatian.


Saat dirilis, lagu tersebut naik ke peringkat ke-13 chart Hot 100 Billboard Amerika sehingga merevisi rekor terbaik dari girl grup KPOP. Dengan keberhasilannya menduduki chart Hot 100 Billboard selama 8 minggu berturut-turut, membuktikan pengaruh global dari BLACKPINK. Hasil tersebut diraih hanya dengan musik dan video musik tanpa adanya aktivitas di masa pandemi.


Terdapat 29 video dengan jumlah viewer yang fantastis dari video musik BLACKPINK di YouTube. Video musik 'DDU-DU DDU-DU' dengan lebih dari 1,6 miliar viewer, 'Kill This Love' (1,3 miliar viewer), 'BOOMBAYAH' (1,2 miliar viewer), 'AS IF IT'S YOUR LAST' (1 miliar viewer), dan 'How You Like That' (900 juta viewer) memecahkan berbagai rekor dan sementara itu jumlah subscriber dari channel YouTube Blackpink mencapai 63,2 juta subscriber.


[ SOMESING - Pocket Studio with K-pop ]

Dengan SOMESING, dapat secara gratis menyanyikan lagu dengan sesuka hati. Dengan dasar dari irama MR, solo atau duet dapat direkam.
Cara tercepat untuk bertemu K-Pops!
Kualitas dan Efek Suara yang sempurna!
Lengkapi lagu favoritmu dengan gaya kamu sendiri @ Hand-Carry Studio, SOMESING!

[SOMESING APP Download]

[SOMESING Official Channels]

- Website

- Somesing Indonesia blog

- SOMESING Indonesia Facebook

- SOMESING Indonesia Instagram

- Youtube

0 개의 댓글:

Posting Komentar